Judul : Marquez Ingin Insiden MotoGP Spanyol Tidak Lagi Dibesar-besarkan
link : Marquez Ingin Insiden MotoGP Spanyol Tidak Lagi Dibesar-besarkan
Menyediakan : Jasa Pembuatan Website | Servis AC Kemang | Servis AC Pondok Indah | Servis AC Jaksel
Marquez Ingin Insiden MotoGP Spanyol Tidak Lagi Dibesar-besarkan
Marquez Ingin Insiden MotoGP Spanyol Tidak Lagi Dibesar-besarkan

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, tidak ingin media terus menyoroti insiden tabrakan beruntun yang menimpa rekan satu timnya, Dani Pedrosa serta dua pebalap Ducati, Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso.
Menurut Marquez, pemberitaan di media saat ini cenderung mencari pebalap mana yang bersalah dalam insiden tersebut. Marquez mengatakan bahwa tidak ada pebalap yang sengaja menabrakkan dirinya ke pebalap lain, sehingga peristiwa itu adalah murni kecelakaan.
"Secara logika, Anda tidak akan sengaja ingin menyenggol pebalap lain. Atas apa yang terjadi pada balapan di Jerez, itu karena sebuah kecelakaan balapan dan pebalap jatuh," ucap Marquez dikutip BolaSport.com dari Marca.
Baca juga: Sedih! Inilah Dampak Buruk Insiden di Jerez bagi Kesehatan Dani Pedrosa
Pebalap berjulukan The Baby Alien ini menyarankan agar tensi semua pihak segera menurun agar bisa fokus ke balapan selanjutnya.
"Kami semua sudah menyelesaikan balapan, kita harus terus move on. Wajar jika situasi agak memanas sebentar, namun seharusnya dengan balapan selanjutnya semua akan normal lagi," ujar Marquez.
Marquez baru saja menjadi juara pada MotoGP Spanyol dan mengkudeta Dovizioso dari puncak klasemen sementara pebalap.
Insiden terjatuhnya tiga pebalap ini memang menyita perhatian. Seusai balapan, Dovizioso, Pedrosa, dan Lorenzo saling menyalahkan. Ketiganya merasa rugi karena tidak bisa menyelesaikan balapan sehingga harus kehilangan banyak poin. (Bayu Nur Cahyo)
Demikianlah Artikel Marquez Ingin Insiden MotoGP Spanyol Tidak Lagi Dibesar-besarkan
Anda sekarang membaca artikel Marquez Ingin Insiden MotoGP Spanyol Tidak Lagi Dibesar-besarkan dengan alamat link https://beritaolahraga212.blogspot.com/2018/05/marquez-ingin-insiden-motogp-spanyol.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar